Di era globalisasi dan perdagangan internasional, produk dari berbagai negara dapat dengan mudah
ditemukan, maka penting untuk menghargai dan melindungi produk lokal. Belanja produk lokal sangat menguntungkan dari sisi ekonomi, lingkungan, dan keberlanjutan masyarakat. Belanja produk lokal merupakan langkah nyata dalam mendukung pertumbuhan ekonomi dalam negeri. Berdasarkakn hitungan BPS, optimalisasi Rp400 triliun belanja negara untuk produk dalam negeri akan meningkatkan 1,8% pertumbuhan ekonomi.Dengan memilih produk lokal, kita mendukung langsung pengusaha dan produsen lokal, menciptakan lapangan kerja, dan meningkatkan daya beli masyarakat. Ekonomi yang sehat dan berkelanjutan tidak boleh bergantung pada produk impor. Dari sisi lingkungan, Karena rantai pasok dan pengiriman yang lebih pendek, produk lokal cenderung memiliki jejak karbon yang rendah dan membantu mengurangi emisi karbon dan mendukung praktik produksi yang lebih berkelanjutan. Dengan memilih produk lokal, kita secara efektif berkontribusi pada perlindungan lingkungan, menjaga keberlanjutan sumber daya alam, dan mendorong pengusaha lokal untuk mengadopsi praktik bisnis yang lebih ramah lingkungan.